Ramai Seru Acara Berbagi Morinaga Chil-Go! Ala Abangzam

19 March 2016
 "Ibu-ibu yang punya anak berusia 1-12 tahun, boleh segera merapat ke rumah mamazam, karena di sana ada pembagian susu pertumbuhan. GRATIS!!! loh bu ibu! ditunggu ya..." 

Dengan lantang, tante saya mengumumkan ajakan itu di Masjid dusun. Iya loh masjid bok! HAHA! setelah persiapannya beres sedari kemarin, dan dilanjut siang hari. Syukurlah, sore harinya bisa mengajak teman-teman abangzam untuk bersama-sama ber-Chil-Go! ria di halaman rumah.

"Kenapa bagi-bagi Morinaga Chil-Go! ? Dalam rangka apa? "
Itu pertanyaan yang mulai dari saat saya mempersiapkan acara sampai acara di mulai. Tapi saya belum jawab, hihiik, bikin penasaran buibu dan teman-teman abang, jawabnya maunya nanti saat acara berlangsung, saat semua sudah kumpul.
Sore itu, setelah abangzam mandi dan pakaian, dia bermain sebentar sambil menunggu teman-temannya datang ke rumah.

 Dia begitu senang saat teman-temannya mulai berdatangan, Ibu-ibunya ikut juga. Saya sengaja meinta tante untuk mengumumkan acara ini ke ibu-ibu juga, karena saya mau ibu-ibu di sini memahami pentingnya nutrisi.  Saya juga memprint selebaran knowledge Morinaga Chil-Go! untuk dibaca ibu-ibunya.

Menggusung visi dan misi dari Kalbe Nutritionals, yaitu meningkatkan kesehatan untuk kehidupan yang lebih baik. Saya pun memulai memberi selebaran itu ke para ibu-ibu yang datang.  Saya juga tetap sambil menjelaskan ke mereka,
"Kalbe Nutritionals ini sudah ada sejak tahun 1982 bu... Perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia.  Sudah terbukti menghasilkan produk-produk makanan kesehatan berkualitas dan mendapatkan sertifikasi, juga mendapatkan penghargaan Enseval Awards: Best Customer Focus. Pokoknya banyak penghargaannya, karena Kalbe Nutritioanal ini tujuannya adalah meningkatkan kesehatan masyarakat untuk kehidupan yang lebih baik. Nah Morinaga Chil-Go! ini salah satu produknya, susu cair pertumbuhan untuk anak usia 1-12 tahun."

"Biar anak jadi generasi multitalenta, karena periode emas perkembangan otak si kecil, terutama pada fungsi kognitif masih berlangsung hingga usianya 12 tahun. jadi kita harus memberikan nutrisi tepat untuk otak anak dengan Kolin dan Inositol yang berperan dalam penyimpanan memori, berpikir, berbicara dan gerakan sadar. Masih harus minum susu dong Bu si kecil."



Dan saat semuanya sudah duduk anak sholeh/sholehah, Acara pun dimulai! Abangzam sudah gak sabaran mau bagi-bagiin Morinaga Chil-Go!nya yang sudah dia bungkus rapi. Acara dibuka dengan mulainya nenekzam menjelaskan tentang kandungan gizi yang ada pada susu cair Morinaga Chil-Go! antara lain :
  1. Kolin dan Inositol yang berperan dalam penyimpanan memori, berpikir, berbicara, dan gerakan sadar.
  2. Vitamin B Kompleks, Zat Besi, dan Yodium yang merupakan vitamin dan mineral dengan peran sangat penting pada sistem saraf dan konsentrasi anak.

Morinaga Chil-Go! memiliki penunjang daya tahan tubuh anak, yaitu:

  1. Prebiotik Inulin 1000 mg yang merupakan Prebiotik (makanan bagi bakteri baik) dan serat pangan untuk membantu kesehatan saluran cerna anak. Jadi meski anak main pasi, main tanah, atau main air, gak usah terlalu steril hihihihi ada Prebiotik di susu yang dia konsumsi.
  2. Zinc yang membantu meningkatkan sistem imunitas tubuh. Jadi anak-anak tidak gampang sakit
  3. Tinggi Kalsium yang sangat berguna untuk pembentukan tulang dan gigi.
  4. Vitamin A, C, dan E yang melindungi sel tubuh agar dapat berfungsi dengan baik. 

Nah dalam satu botol rasa Vanila, Coklat, atau Stroberi, itu sudah lengkap loh Nutrisinya, tepat juga antara faktor kecerdasan dan pertahanan tubuh ganda sebagai bentuk dukungan terhadap Generasi Platinum Multi Talenta. Susu Morinaga Chil-Go! ini juga praktis dibawa kemana-mana, pokoknya wherever you go! Chil-Go!

Semua ibu-ibu dan teman-teman abangzam, manggut-manggut dengan penjelasan nenek (yang tentu saja menggunakan bahasa yang mudah dimengerti*) abangzam juga bersabar menunggu proses bagi-bagi Chil-Go!nya ke teman-teman. Setelah nenekzam menjelaskan, abangzam mulai diajar cara memberikan (membagikan Morinaga Chil-Go! yang sudah dibungkus rapi) ke teman-teman yang namanya sudah disebut.

Ayo lihat fotonya abangzamberbagi Morinaga Chil-Go! 
seru dan ramai

 Acara berlangsung heboh! yang antusias bukan cuma anak-anak, tapi juga ibu-ibunya. HAHA! saya dan nenekzam jadi kewalahan dibuatnya. Ada yang menyicipi, dan langsung teriak, "Waahh enak tawwa rasanyaa... enaknyaaaaaaa..!!!" mereka jadi mau dan mau lagi.

Yang gak kebagian maaf ya hihihihi. Tapi tenang saja, Morinaga Chil-Go! ini bisa tidak susah didapatkan ko, sudah ada diberbagai market atau store dekat rumah masing-masing, harganya Rp.5000 per botol. Yang penting kandungan nutrisinya kan? :)

Selesai acara, abangzam pasang muka bingungnya lagi, teman-temannya sudah pada pulang HAHAH! melihat pekarangannya sepi, Morinaga Chil-Go!nya sisa sedikit, dia langsung memegang dua susu Chil-Go! (teteup* ) ahahah kemudian berujar, "Banyak teman... teman.. Chil-Go! anyak..." ujarnya. Saya menyahut, "Habis Chil-Go!nya abang sudah kasih teman, hore teman suka!"

Semoga acara ini, artikel ini, postingan ini, bisa kamu kenang ya nak... Semoga proses belajar berbagi ini terpatri dalam ingatanmu, agar kelak ketika kamu dewasa nanti, kamu bisa paham.... bahwa, kita memperoleh kebahagiaan bukan dari apa yang didapatkan, tapi dari apa yang kita berikan. ^^

Terimakasih Morinaga Chil-Go! atas kesempatan dan bantuannya pada saya untuk mencapai tahap pembelajaran berbagi untuk anak saya ^_^
sampai jumpa di postingan berikut


5 comments on "Ramai Seru Acara Berbagi Morinaga Chil-Go! Ala Abangzam"

Auto Post Signature